Jam Tangan Wanita Bonia, Koleksi Klasik Berkelas yang Timeless

Posted on

Tidak hanya berfungsi sebagai alat penunjuk waktu, jam tangan wanita Bonia juga cocok dalam hal menunjang penampilan. Bonia memiliki banyak pilihan produk dari seri populer yang bisa Anda pilih. Desainnya sudah terangkum ke dalam beberapa seri populer dan bisa dipilih dengan preferensi serta kebutuhan masing-masing.

Jam Tangan Wanita Bonia, Koleksi Klasik Berkelas yang Timeless
@Blibli.com

Jam Tangan Wanita Bonia, Koleksi Klasik Berkelas Timeless

Bila Anda menginginkan desain klasik yang memanjakan mata, seri Resso memiliki harga yang terjangkau dan cocok saat baru pertama kali membeli jam tangan wanita Bonia. Seri Sapphire juga bisa menjadi pilihan dengan gaya klasik yang elegan dan menawan.

Seri ini menggunakan kaca kristal safir pada bagian atas jam yang tahan gores. Kristal Swarovski yang menghiasi seri Diamond membuat penampilan berkelas, meskipun harganya cukup tinggi. Berikut ini beberapa rekomendasi yang bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum melakukan pembelian.

Bonia B10436

Bagi Anda yang menyukai vintage look, jam tangan ini memiliki bentuk case bulat dengan kristal silver di setiap detailnya. Anda bisa mendapatkan keunikan pada strep berbentuk untaian rantai nan tipis dan indah. Pergelangan tangan pasti akan terlihat indah dan memberikan kesan feminim klasik.

Bonia BR10310-2357S

Seri yang satu ini cocok untuk pergelangan tangan agak kecil, Anda bisa memilih diameter case jam lebih kecil ini. Jam tangan yang satu ini memiliki diameter case selebar 21 mm dan lebar strap 11 mm. Anda akan lebih terlihat proporsional saat memakainya. Jam tangan yang satu ini juga terkesan eksklusif berkat kristal-kristal di sisi kanan dan kiri bezelnya.

Bonia B999-2257LE

Seri jam tangan kristal Swarovski ini membuatnya terlihat mewah dan berkelas. Ditambah lagi dengan strap berwarna emas, penggunanya akan terlihat semakin elegan saat menggunakannya. Semakin keren karena bagian dial-nya dilengkapi tiga buah chronograph, sehingga menghitung waktu bisa lebih presisi.

Bonia B10414

Anda bisa memilih tampilan trendi dengan jam tangan wanita Bonia bentuk kotak yang tegas. Desain simple tetap bisa membuat Anda terlihat elegan berkat taburan kristal di sisi kanan dan kiri case-nya. Berkat bentuk trendinya tersebut, Anda bisa menggunakan jam ini saat bekerja atau sebagai pelengkap outfit di acara pesta.

Bonia BR10282-2353S

Bila Anda sedang mencari jam tangan yang tampak elegan dan simple untuk dipakai bekerja, seri ini terbaik di kelasnya. Kristal Swarovski melingkari di sekeliling bezel membuatnya tampak eye-catching tanpa kesan berlebihan. Selain itu, desain dial-nya menggunakan angka romawi tidak biasa dan siap segala urusan bisnis tampak elegan.

Bonia B10544-2582

Seri yang satu ini memiliki strap stainless steel berwarna biru dan bisa melengkapi koleksi Anda yang sudah tampak konvensional. Meskipun memiliki warna biru, tetapi tidak memberikan kesan norak dan bisa dipadukan dengan berbagai jenis outfit. Anda bisa menggunakan jam tangan wanita Bonia ini untuk melengkapi outfit untuk hangout atau bekerja.